Rabu, 18 Januari 2017

Powet Point Fungsi Vektor

Fungsi Vektor
Secara umum fungsi adalah aturan yang memadankan setiap elemen didaerah asal (domain) pada tepat satu elemen didaerah hasil (kodomain). Fungsi bernilai vector atau fungsi vector adalah fungsi yang daerah asalnya berupa himpunan bilangan real dan daerah hasilnya merupakan himpunan vector. Secara notasi matematika dapat dituliskan sebagai berikut:
f: R→
            Definisi :suatu fungsi vector dalam dua demensi adalah himpunan F yang merupakan pasangan terurut (t,X) sedemikian sehingga setiap bilangan real t akan memenuhi salah satu dari pernyataan berikut:
a.             Akan terdapat tepat satu vector xdalam dua demensi dimana dimana pasangan terurut (t,X) anggota F. maka dalam kondisi ini F(t) terdefinisi dan F(t) = X
b.             Tidak terdapat vector X sehingga (t,X) anggota F. dalam kondisi ini F(t) tidak terdefenisi
Suatu fungsi vector F(t) diruang 2 dapat diuraikan sebagai jumlahan komponen –               komponennya, yaitu:
F(t) = f1(t)i + f2(t)j
Persamaan vector X = F(t) dapat juga dinyatakan dalam pasangan persamaan parametric, yaitu:
x=f1(t) , y=f2(t)
Dalam hal ini, t adalah bilangan real. Titik X(x,y) merupakan kurva parametrik dalam bidang XOY. Selanjutnya fungsi bernilai vector F(t) disebut vector posisi dari kurva tersebut.
Jika f(t),g(t) dan h(t) adalah komponen dari vector r(t), maka f,g,h adalah fungsi bernilai real yang disebut fungsi komponen dari r.berdasarkan konsep yang telah diuraikan diatas maka kita dapat menuliskan,
r (t) = (f(t),g(t), h(t)) = f(t)i + g(t)j +h(t)k
Definisi : suatu garis yang dinyatakan dalam persamaan X = P+tC adalah kurva parametric dengan vector posisi F(t) = P + tC. Dalam hal ini komponen – komponen F(t) adalah:
f1(t) = P1 + tC1 ,                    f2(t) = P2 + tC2
Untuk Lebih Jelas Silahkan Kunjungi Link Dibawah  ini !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar